Samarinda – Selain mengambil SK dari Partai Gerindra maupun partai koalisi lainnya di Jakarta, rupanya Andi Harun Bakal Calon Walikota Samarinda juga melakukan kunjungan kerumah Sandiaga Uno, Kamis (28/8/2020).
Diketahui dalam kunjungannya tersebut, Sandiaga Uno memang sudah membuat acara sendiri dirumahnya. Apalagi dalam kunjungannya kali ini, bukan hanya Andi Harun saja yang datang, melainkan ada juga beberapa tokoh dan publik figur yang turut hadir dalam kegiatan tersebut. Diantaranya Anindya Bakrie dan Ustadz Abdul Somad.
Dalam melakukan kunjungan ke kediaman Sandiaga Uno itu, Andi Harun mengakui bukan hanya bersilaturahmi saja, tetapi juga membahas terkait permasalahan ekonomi yang terjadi di tingkat Nasional, dan dampak yang terjadi di elemen masyarakat akibat Pandemi Covid-19.
Dengan pembahasan tersebut ia pun dapat mengetahui apa yang dibutuhkan masyarakat saat ini dan kedepannya.
“Pertemuan diselingi diskusi tipis-tipis mengenai pengaruh Covid-19 dengan perekonomian bangsa,” ucap Andi Harun.
Dalam lawatannya itu juga, Andi Harun langsung ditawari untuk menyantap hidangan soto Banjar ketika sowan dengan mantan wakil Gubernur DKI Jakarta itu.
“Sukses terus bang Andi Harun,” ucap Sandiaga Uno. (pry)
Editor: (dy)
Agustus 28, 2020