PPK Kaubun Siap Lakukan Monitoring terhadap Verifikasi Faktual Calon Independen Bupati Kutim

Junaidi, ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), (rcd)

Kutai Timur – Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Junaidi kini tengah mempersiapkan langkah- langkah rekapitulasi hasil verifikasi faktual dan monitoring terhadap progres kerja Panitia Pemungutan Suara (PPS) di lapangan untuk calon pasangan perseorangan bagi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kutai Timur (Kutim).

Junaidi, mengatakan akan memberikan bimbingan teknis bagi PPS (Panitia Pemungutan Suara) yang nantinya akan bertugas melakukan pencocokan terhadap pemberian dukungan bagi pasangan calon independen dari masing-masing desa. “Barangkali itu langkah awal yang kita laksanakan mulai pada tanggal 24 Juni 2020, dan pelaksanaan tersebut berjalan selama empat belas hari hingga pleno ditingkat PPK,”ucap Junaidi, Selasa (23/06/2020) Jalan Meranti Desa Bumi Etam, Kecamatan Kaubun.

PPS harus memastikan satu per satu yang bersangkutan benar mendukung pasangan calon yang dimaksud atau tidak. Tahapan ini tentunya terjadi interaksi secara langsung antara penyelenggara pilkada dan masyarakat.

Untuk itu Junaidi mengatakan hal ini harus disesuaikan dengan kondisi saat ini di tengah pendemi Covid-19. Kita harus tetap mengutamakan kesehatan dan keselamatan.

Dari setiap anggota PPK yang terdiri dari lima orang Komisioner dan dibantu dengan tiga orang sekretariat akan terus bekerja semaksimal mungkin mengingat waktu pelaksanaan tidak lama lagi.

Dalam menjalankan tugas para PPK di fasilitasi dengan sekretariat yang terletak di ibu kota kecamatan agar mempermudah mereka dalam bekerja

“Untuk sekretariat PPK saat ini kami menggunakan fasilitas Kecamatan yaitu rumah dinas Kecamatan dalam pemilihan Bupati tahun ini,”tutupnya.

Ia berharap segala sesuatu yang sudah dipersiapkan agar dapat berjalan sesuai dengan harapan dan tidak ada kendala dalam mempersiapkan verifikasi faktual calon pasangan perseorangan. (Rcd)

Editor : Hairul Anwar

Share

You may also like...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *