SAMARINDA – Arema FC juara Piala Presiden 2022 usai menang agregat 1-0 dari Borneo FC Samarinda. Poin tersebut dikantongi Arema usai menang dalam laga leg pertama.
Pada leg kedua yang berlangsung Minggu (17/7/2022) malam di Stadion Segiri Samarinda, tuan rumah Borneo FC ditahan imbang 0-0 Arema FC. Alhasil, Arema keluar sebagai champion Piala Presiden 2022.
Laga leg kedua sejatinya berlangsung sengit, atmosfer sengit sudah muncul sejak kick off babak pertama. Tuan rumah terus menekan namun belum membuahkan hasil.
Sementara Arema FC, terus memanfaatkan peluang untuk curi gol di kandang lawan. Skor bertahan 0-0 pada babak pertama.
Memasuki babak kedua tensi permainan masih cukup tinggi. Namun sepertinya l, coach Arema FC, Eduardo Almeida mulai merubah strategi bermainnya.
Singo Edan mulai bermain bertahan. Alhasil, Pesut Etam perlu kerja keras untuk masuk lini pertahanan lawan.
Apalagi, Arema FC bermain ‘parkir bus’, tampak 7 pemain bergerak dilini belakang menahan gempuran Borneo FC. Tampaknya pertahanan Arema FC cukup kuat, skuad besutan Milomir Seslija tidak mampu mencuri gol.
Hingga perpanjangan waktu hingga 8 menit, skor bertahan kaca mata 0-0. Arema FC angkat Piala Presiden untuk ketiga kalinya dalam turnamen pramusim.
- Juara 1 Piala Presiden 2022 : Arema FC
- Juara 2 Piala Presiden 2022 : Borneo FC
- Pemain Muda Terbaik : M. Fajar Faturrahman (Borneo FC)
- Pencetak Gol Terbanyak : Matheus Pato (Bornep FC/6 gol)
- Tim Fair Play : Borneo fc
- Pemain Terbaik : Adilson Maringa (Arema FC)