Ramaikan HKG PKK ke 51 Kaltim, Masyarakat Kukar Ikut Senam Bersama dan Tanam Pohon di Waduk Panji Sukarame

Ramaikan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan dan kesejahteraan Keluarga (PKK) yang ke 51 Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) pada tahun 2023, masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) ikut senam bersama dan tanam pohon di Waduk Panji Sukarame, Sabtu (22/7/2023) pagi.

Dalam kegiatan tersebut, senam bersama dihadiri oleh Bupati Kukar Edi Damansyah, Wakil Bupati Kukar Rendi Solihin, Ketua TP-PKK Kabupaten Kukar dan jajaran lainnya.

Ratusan ibu-ibu Kukar sangat antusias mengikuti senam bersama itu, dan dimeriahkan dengan adanya door prize utama sepeda motor.

“Door prize utamanya adalah motor, kemudian ada kipas angin, mesin cuci, kulkas dan lainnya. Tadi yang mendapatkan motor dari Tim PKK Kabupaten Paser,” kata Edi Damansyah.