Ribuan Warga Antre Cairkan BST di Kantor Pos

Pemandangan depan Kantor Pos Cabang Balikpapan, Rabu (20/5/2020). (dln)

BALIKPAPAN – Meski dalam kondisi cuaca panas panas terik, ratusan orang tetap berdesakan mengantri untuk mencairkan Bantuan Sosial Tunai (BST), Rabu (20/5/2020). Sebanyak 3.347 kepala keluarga mengantri di Kantor Pos Cabang Balikpapan, untuk menerima pencairan Bantuan Sosial Tunai (BST).

Meski berbaris rapi hingga ke tepi jalan aspal di depan Kantor Pos, tetap saja kerumunan masa tersebut tampak tidak memperhatikan himbauan mengenai social distancing dan physical distancing saat pandemi seperti sekarang ini.

Kepala Kantor Pos Cabang Balikpapan, Taufik Dadi Marala mengatakan pihaknya telah membuat aturan untuk menjalankan prosedur upaya pencegahan Covid-19, di antaranya dengan mengatur jarak di dalam antrean, pemeriksaan suhu tubuh dan wajib menggunakan masker.

Pihaknya juga sudah membuka empat titik lokasi pencairan BST, di Kantor Pos Balikpapan, Kantor Cabang Pembantu Balikpapan Utara, Kantor Kelurahan Kariangau, dan SDN 006 Karang Joang.

“Kita bagi tempat pencairan di empat titik, dan akan ditangani oleh tiga tim,” ucapnya.

Warga penerima BST hanya perlu membawa undangan, KTP, dan KK. Proses pencairan pun akan dilakukan bertahap selama tiga hari hingga sampai 22 Mei 2020 mendatang.

Wali Kota Balikpapan, Rizal Effendi juga sempat memantau langsung proses pencairan bantuan tersebut dan berharap pencairan bisa berjalan tertib sampai selesai.

“Ya kita berharap pembagian BST bisa berlangsung lancar,” katanya.

Rizal juga berharap pencairan BST tahap pertama dapat membantu perekonomian masyarakat yang membutuhkan.

“Walau jumlah ini kurang tapi setidaknya mereka bisa lebih tenang dalam menghadapi Lebaran. Jadi kami mengingatkan mereka agar tidak dipakai secara berlebihan,” jelasnya. (rcd)

Share

You may also like...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *